Posted by : HIMAKIT Rabu, 10 Januari 2018






Hai chempeople! Pada 9 Desember 2017, Departemen Kemahasiswaan baru saja melaksanakan salah satu program kerjanya yaitu Penyambutan Wisuda. Kegiatan ini merupakan wujud apresiasi, rasa syukur dan bangga HIMAKIT kepada 72 orang wisudawan/wisudawati yang telah menyelesaikan masa pendidikannya. Masih ingat kan gimana meriahnya Penyambutan Wisuda 2017 kemarin?? Yaps pastinya dong. Penyambutan kali ini di rasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dimana HIMAKIT-Politeknik STTT Bandung memakai tema kostum MINION untuk memeriahkan acara ini. Massa “HIMANION (HIMAKIT Minion)” begitulah sebutan dari salah satu wisudawan, menyambut para wisudawan/wisudawati yang keluar dari GSG dengan penuh semangat. Sambil diiringi nyanyian perkusi, HIMAKIT memberikan cenderamata berupa ‘frame hand made’ kepada mahasiswa Kimia Tekstil dan juga boneka flanel untuk para pengurus HIMAKIT terdahulu. Setelah penyerahan cenderamata ini, seluruh wisudawan/wisudawati diarahkan untuk berkumpul di lapangan basket Politeknik STTT untuk mengikuti pelepasan wisuda yang ditandai dengan pelemparan topi toga yang kemudian di mulai proses pengarakan wisudawan menuju Gedung A sebagai pusat berkumpulnya seluruh organisasi untuk penyambutan. Walaupun hujan menghadang pada tengah-tengah acara, hal ini tidak menyurutkan semangat para massa untuk tetap memeriahkan acara ini hingga selesai.
Sekali lagi, kami ucapkan selamat wisuda kepada akang/teteh mahasiswa kimia tekstil. Semoga segala ilmu dan perjuangan akang/teteh telah lakukan selama ini mendapatkan balasan yang baik untuk masa depan. Sampai bertemu di penyambutan wisuda selanjutnya 😊

Cek keseruan penyambutan wisuda kimia tekstil 2017 :
https://youtu.be/rUOj44GIwuQ 
Dont forget to Like, Share, and Subscribe!

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

ARSIP BLOG

Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Foto saya
HIMAKIT adalah Sebuah Organisasi Internal Kampus Politeknik STTT Bandung yang menaungi Jurusan Kimia Tekstil

- Copyright © HIMAKIT-Politeknik STTT Bandung -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -